Rabu, 07 Januari 2015

Teleskop Hubble Ambil Citra Terbaru Nebula Elang

http://astronesia.blogspot.com/
Citra terbaru gambar ikonik "pilar penciptaan" di Nebula Elang yang berjarak 6.500 tahun cahaya dari Bumi. Objek ini pertama kali terlihat teleskop Hubble 20 tahun lalu. Gambar baru ini diambil untuk memperingati ulang tahun ke 25 Hubble pada tahun 2015.

AstroNesia ~ Tahun ini, tepatnya April 2015, teleskop luar angkasa Hubble telah memasuki perjalanannya selama 25 tahun di ruang hampa. Untuk menghormatinya, Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) merilis foto fenomenal yang pernah diambil Hubble. 

Foto tersebut berupa 'Pilar Penciptaan', sebuah gambar yang isinya menampilkan debu kosmik yang berjarak 7.000 tahun cahaya di bagian M16 atau Nebula Elang pada konstelasi Serpens. Foto tersebut merupakan yang pertama kali ditangkap oleh Hubble pada 1995. 

Dalam perayaan seperempat abad eksplorasi Hubble, NASA merilis foto Pilar Penciptaan tersebut dengan resolusi high definition. 

Pemilihan gambar tersebut dilatarbelakangi keinginan NASA untuk mengilhami setiap orang yang ingin belajar astronomi. NASA juga ingin memberikan pandangan yang lebih jelas terhadap kondisi luar angkasa kepada peminat antariksa. 

Foto Pilar Penciptaan tersebut menunjukkan detil yang menakjubkan dengan adanya tiga kolom gas atau debu kosmik. NASA berharap gambar ini bisa membuat kagum mereka yang melihat, atau bisa dijadikan referensi baik untuk kebutuhan film maupun lainnya. 

Paul Scowen, selaku salah satu peneliti pengamatan Hubble dari Arizone State University, mengatakan gambar yang diambil oleh Hubble saat itu sangat luar biasa. Pasalnya, foto itu dirilis dengan resolusi yang sangat besar. 

"Kabut kebiruan di sekitar pilar merupakan materi panas yang menguap ke luar angkasa," kata dia.

Senada dengan Scowen, Ray Villard, selaku Direktur Pemberitaan di Space Telescope Science Institute, turut mengapresiasi keberhasilan teleskop Hubbe yang mampu mengambil foto luar angkasa yang menakjubkan. 

"Kami tidak memiliki mesin waktu tapi ada gambar-gambar yang memungkinkan kita melihat galaksi lainnya. Gambar dari Hubble ini bisa berfungsi sebagai mesin waktu yang sangat kuat dan memungkinkan kita melihatnya," ungkap Villard.

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

0 komentar:

Posting Komentar