Pages - Menu

Sabtu, 30 Mei 2015

Jadwal Fenomena Astronomi Di Bulan Juni 2015


AstroNesia ~ Berikut ini adalah beberapa event atau fenomena astronomi yang akan terjadi pada bulan Juni 2015. 

1. Full Moon [Bulan Purnama] (2 Juni 2015)

Bumi berada di antara Matahari dan Bulan sehingga Bulan akan sepenuhnya terang seperti yang terlihat dari Bumi. Bulan purnama ini dikenal oleh suku asli Amerika sebagai Full Strawberry Moon karena ini adalah saat panen buah yang matang. Bulan ini juga telah dikenal sebagai Full Rose Moon dan Full Honey Moon.

2. Elongasi Terbesar Venus (6 Juni 2015)

Planet Venus mencapai elongasi timur terbesar 45,4 derajat dari Matahari. Ini adalah waktu terbaik untuk melihat Venus karena akan berada pada titik tertinggi di atas cakrawala di langit malam. Carilah planet ini di langit barat setelah matahari terbenam.

3. Bulan Berada Pada Titik Terdekat [Perigee] (10 Juni 2015)

Bulan mencapai perigee, titik terdekat dengan Bumi: 369.713 km dari Bumi.

4. Bulan Baru (16 Juni 2015)

Bulan akan berada di antara Bumi dan Matahari,dan tidak akan terlihat dari Bumi. Ini adalah kesempatan bagus untuk mengobservasi objek luar angkasa karena tidak adanya cahaya bulan yang mengganggu.    

5. Bulan Di Apogee [Terjauh] (23 Juni 2015)

Bulan mencapai titik terjauhnya dari Bumi pada jarak 404.134 km dari Bumi.    

6.  Elongasi Terbesar Merkurius (24 Juni 2015)

Planet Merkurius mencapai elongasi timur terbesar 22,5 derajat dari Matahari. Ini adalah waktu terbaik untuk melihat Merkurius karena akan berada pada titik tertinggi di atas cakrawala di langit malam. Carilah planet ini di langit barat setelah matahari terbenam.

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar